.

Rabu, 26 November 2014

BERTAHAN,,,,,,,


APA YANG MEMBUAT TEMEN TEMEN DESTRO BISA BERTAHAN
EDISI 27 NOV 2014
 
 Suatu saat saya ditanya oleh audiens, pada saat saya diminta untuk memberikan materi tentang kewirausahaan. Apa yang membuat Bapak bisa bertahan setelah jatuh, bangun dalam membangun bmt itQan ? Pertanyaan tersebut membuat saya termenung sejenak. Secara materi terus terang apa yang saya dapat dari bmt itQan belum dapat menyamai apa yang saya dapat saat masih bekerja di sebuah Bank BUMD dengan paket remunerasi yang sangat baik.

Kemudian apa yang membuat saya bertahan. Mimpi, ya mimpi membesarkan sebuah lembaga keuangan mikro syariah yang dapat membantu banyak keluarga keluar dari sesulitan finansialnya, mimpi membuka sebanyak-banyak akses pembiayaan dengan membuka cabang/outlet, mimpi memberikan manfaat bagi karyawan dan keluarganya, mimpi untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa Indonesia.

Lantas apakah hanya sekedar mimpi? tentunya tidak, mimpi itu akan menuntun kita memperoleh apa yang inginkan tentunya dengan mencatatnya dalam sebuah perencanaan jangka panjang. Visi, misi, tujuan, program disusun dalam suatu Rencana Strategik Bisnis Jangka Panjang. Memulai dengan mimpi akan membuka kreatifitas otak kita untuk mencari cara-cara dan tahapan-tahapan untuk meraih mimpi tersebut. Saya sering memberikan contoh bagaimana Bill Gates (owner dan founder microsoft corporation) bermimpi saat ia membangun microsoft : “We had dreams about the impact it could have. We talked about a computer on every desk and in every home. It’s been amazing to see so much of that dream become a reality and touch so many lives. I never imagined what an incredible and important company would spring from those original ideas".(”kami mempunyai mimpi yang membuat kami seperti ini. Kami selalu membicarakan ide akan ada komputer di setiap meja di setiap rumah. Sangat menakjubkan melihat bagaimana mimpi itu menjadi kenyataan dan merubah kehidupan, Saya tidak pernah membayangkan perusahaan berkembang luar biasa dari ide awal seperti itu").

Ya, mimpi yang tidak hanya berorientasi pada uang, itulah yang membuat banyak perusahaan menjadi besar. Karena uang hanyalah dampak dari terwujudnya mimpi. Bill gates memimpikan akan ada komputer disetiap rumah, saat ini mimpi itu sudah terwujud di amerika dan di banyak negara, produknya yaitu operating sistem dengan merek windows, merupakan produk yang digunakan oleh sebagian besar komputer-komputer tersebut. Hasilnya, Bill Gates menjadi salah satu orang terkaya di dunia. Bill gates juga berkata : "I didnt start out with a dream of being super rich" (Saya tidak memulainya dengan mimpi menjadi orang super kaya). Berorientasi hanya pada uang akan membuat kita cepat lelah, karena bisnis apapun pasti akan terkendala dengan uang, arus kas yang defisit, pembayaran yang tersendat dari pelanggan, biaya-biaya yang naik terus, dan hal lain yang membuat pusing kepala dan stress.

Dengan berorientasi pada mimpi yang lebih besar dari uang, insya Allah apapun yang kita kerjakan, kendala apapun yang kita hadapi akan terasa indah karena kita yakin mimpi akan terwujud seiring waktu. Rencana sudah dibuat, program sudah dikerjakan, berdoa tidak ketinggalan, sisanya adalah sabar.


SAHABAT DESTRO HARUS MAMPU BERTAHAN APAPUN YG TERJADI OKEYYYYY









Tidak ada komentar:

Posting Komentar